LEMBAGA LAYANAN PENDIDIKAN TINGGI WILAYAH 4

Penyerahan SK Kelembagaan Kemendikbudristek

Sehubungan dengan terbitnya Salinan Keputusan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia pada perguruan tinggi, Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi Wilayah IV Jawa Barat dan Banten menyelenggarakan kegiatan Penyerahan Surat Keputusan Kemendikbudristek, pada hari Senin, 17 Juli 2023.

Kegiatan ini dilaksanakan di Aula Gedung A kantor LLDIKTI Wilayah IV yang mengundang beberapa perguruan tinggi, yaitu Universitas Singaperbangsa Karawang, Sekolah Tinggi Kesehatan Indonesia “Wirautama”, dan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan An Nasher Cirebon.

Kepala LLDIKTI Wilayah IV Dr. M. Samsuri, S.Pd., M.T. IPU., hadir secara langsung dan menyampaikan sambutan. Beliau menyampaikan bahwa dengan diterbitkannya surat keputusan ini diharapkan perguruan tinggi dapat menjaga amanah yang telah diberikan.

Adapun Surat Keputusan yang diserahkan adalah sebagai berikut:

  1. Izin Pembukaan Program Studi Administrasi Rumah Sakit Program Sarjana pada Universitas Singaperbangsa Karawang di Kabupaten Karawang.
  2. Izin Pembukaan Program Studi Kebidanan Program Sarjana dan Program Studi Pendidikan Profesi Bidan Program Profesi pada Sekolah Tinggi Kesehatan Indonesia “Wirautama” di Kabupaten Bandung yang Diselenggarakan oleh Yayasan Pendidikan Pembangunan Generasi Muda Indonesia.
  3. Izin Pembukaan Program Studi Keperawatan Anestesiologi Program Sarjana Terapan pada Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan An Nasher Cirebon di Kabupaten Cirebon yang Diselenggarakan oleh Yayasan Pendidikan dan Kesehatan An Nasher Cirebon 

Share:

More Posts